Menu

Mode Gelap
AMPERA Desak Kejati Sulsel Periksa Dinas Pertanian Kabupaten Bantaeng Demo jilid V Ampera : Dugaan korupsi pengadaan bibit sukun dan nangka madu di Bantaeng Rekom Gerindra Ke Husniah Talenrang dan Darmawangsyah Muin Dosen dan Mahasiswa Muhammadiyah Bulukumba Dapat Beasiswa Baznas dan PP Muhammadiyah Airdrop $NASDUCK Peluang Emas Mendapatkan Token Gratis di Dunia Kripto

News · 12 Nov 2022 WITA ·

Gubernur Sulsel Serahkan Rp 1,5 Miliar Hibah Untuk Masjid Agung Sultan Alauddin UIN 


 Gubernur Sulsel Serahkan Rp 1,5 Miliar Hibah Untuk Masjid Agung Sultan Alauddin UIN  Perbesar

Gowa— Masjid Agung Sultan Alauddin Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menyerahkan bantuan Rp 1,5 miliar hibah kepada pengurus Masjid Agung Sultan Alauddin UIN Alauddin Makassar.

 

Penyerahan dilakukan pada Rapat Senat Terbuka Luar Biasa Dalam Rangka 57 Tahun UIN Makassar di Auditorium UIN Alauddin Samata, Jumat, 11 November 2022.

 

“Alhamdulillah tadi kami menyerahkan bantuan Provinsi pada pembangunan masjid UIN Alauddin sebesar Rp1,5 miliar,” kata Andi Sudirman Sulaiman.

 

Sebelumnya, Pemprov di tahun 2021 melalui UIN Alauddin sebesar Rp 5 miliar termasuk untuk bantuan hibah pembangunan masjid.

 

Gubernur sendiri berharap, UIN Makassar sebagai salah satu kampus Islam terbesar di Indonesia, mampu memperlihatkan karakter.

 

“Pesan saya UIN harus memperlihatkan karakter bagaimana berkontribusi besar kepada negara di tengah pemulihan ekonomi, penanganan pandemi dan juga setiap apa yang dihadapi bangsa termasuk inflasi,” sebutnya.

 

Momentum 57 tahun yang mengangkat tema “Meneguhkan Spirit G20 dan Ekosistem Akademik Berbasis Moderasi Beragama”, diharapkan mampu mengembangkan nilai spiritual dan tradisi keilmuan.

 

“Artinya, kajian dan pembelajaran lebih kepada solusi yang ada di sekitar kita. Banyak penilitian yang harus dilakukan. Di sekitar kita butuh kajian yang solutif, efektif dan realistik,” ucapnya.

 

UIN menjadi kampus Islam yang unggul dan lahir insan-insan muda yang berkualitas. Serta mampu berkolaborasi dengan pemerintah untuk membangun negeri.

Baca Juga :  Kapolri Tekankan Pentingnya Jaga Persatuan-Kesatuan Bangsa Dihadapan Angkatan Muda Muhammadiyah

 

Kampus ini juga juga dapat melahirkan produk intelektual yang bermanfaat, mewujudkan kampus sebagai pusat pendidikan, penelitian dan pengabdian pada masyarakat.

 

“Kami telah meminta guru besar di UIN untuk terlibat di Pemprov Sulsel. Dapurnya bagaimana kampus berperan. Pada akhirnya terjadilah sinergitas antara akademisi dengan pemerintah,” imbuhnya.

 

Gubernur juga dalam sambutannya menyampaikan berbagai pencapaian yang dilakukan dalam 2 tahun kepemimpinnya di Sulsel. Termasuk sinergi dengan UIN.

 

Hadir juga pada kegiatan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Komjen Pol Dr. Boy Rafli Amar; Ketua Komisi VIII DPR RI Ashabul Kahfi dan Staf Khusus Menteri Agama RI, Habib Luthfi bin Yahya. Serta Rektor UIN Alauddin, Prof Hamdan Juhannis. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

 

Artikel ini telah dibaca 34 kali

Baca Lainnya

Dianggap Tegas Panggil Bupati dan Wakil Bupati, Praktisi Hukum Apresiasi Langkah Bawaslu Bulukumba

19 September 2024 - 19:12 WITA

Masyarakat Disebut ‘Dongo’ Jika Tidak Pilih Andi Utta, Eks Jubir Andi Utta ini Ajak Bersikap Santun dalam Berpolitik

19 September 2024 - 11:40 WITA

Disebut Bukan Jubir Petahana di Pilkada 2020 Lalu, Iwan Gallarrang: Semua Bisa Mengalami Habis Manis Sepah Dibuang

18 September 2024 - 19:13 WITA

Siap Menang, Anzar Zainal Bate Diplot Ketua Tim Koalisi Partai Pengusung HatiDamai di Pilkada Gowa

10 September 2024 - 17:32 WITA

Lempar Sinyal Dukungan, Bupati Gowa: Kalau Saya Lihat Ibu Husniah, Hati Damai

10 September 2024 - 13:59 WITA

Hasby Terpilih Presma Unismuh Makassar Periode 2024-2025

4 September 2024 - 15:04 WITA

Hasby Terpilih Presma Unismuh
Trending di News