Menu

Mode Gelap
Mobilisasi Ratusan Ketua RT/RW Barru ke Luar Kota Diduga untuk Menangkan Paslon Nomor 2 Dugaan Penyalahgunaan Wewenang, Bupati Barru Kumpulkan Ketua RT/RW untuk Menangkan Pasangan Dokter Ulfah & MHG AMPERA Desak Kejati Sulsel Periksa Dinas Pertanian Kabupaten Bantaeng Demo jilid V Ampera : Dugaan korupsi pengadaan bibit sukun dan nangka madu di Bantaeng Rekom Gerindra Ke Husniah Talenrang dan Darmawangsyah Muin

News · 21 Agu 2023 WITA ·

Ketua TP PKK Makassar Ajak Stakeholder Gerak Bersama Lawan Stunting


 Ketua TP PKK Makassar Ajak Stakeholder Gerak Bersama Lawan Stunting Perbesar

MAKASSAR | Gerak Bersama Lawan Stunting , Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail turut serta hadir dalam rapat koordinasi terkait penanganan masalah stunting. Rapat yang digelar di Balai Kota Makassar ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Makassar, Muh. Ansar, sejumlah SKPD terkait, camat hingga lurah-lurah.

Gerak Bersama Lawan Stunting Dalam rapat tersebut, Indira menyoroti urgensi penanganan stunting sebagai masalah serius yang mempengaruhi pertumbuhan generasi muda.

Dia menggarisbawahi pentingnya upaya pencegahan stunting sejak awal kehidupan, melalui peran serta aktif keluarga dan masyarakat.

Berbagai program strategis pun diperbincangkan dalam rapat tersebut. Indira menegaskan komitmen PKK Makassar dalam mendukung langkah-langkah konkret guna mengurangi prevalensi stunting di Kota Makassar.

Dia menyatakan bahwa upaya bersama antar lembaga dan partisipasi aktif masyarakat akan menjadi kunci keberhasilan dalam menangani masalah stunting.

“Harus ada tekad dari kita semua, kita harus membuktikan bahwa masalah ini betul-betul kita urusi. Sama-sama kita saling bantu menuju Makassar zero stunting,” tegas Indira, Senin (21/8/2023).

Lebih jauh, dirinya juga meminta agar langkah-langkah konkret segera diimplementasikan, termasuk program-program edukasi dan layanan kesehatan yang lebih terfokus.

“Fasilitas di puskesmas sudah bagus, masyarakat harus manfaatkan itu apalagi gratis. Semua camat, SKPD, juga harus dibekali dengan informasi agar bisa ikut mengedukasi masyarakat saat turun ke lapangan untuk pendampingan,” katanya.

Baca Juga :  Upaya PLN Tanpa Henti Lakukan Pemeliharaan Infrastruktur Kelistrikan Sulbagsel

“Kalau ada ibu hamil, beri edukasi segera karena risiko lahirnya anak stunting itu harus kita cegah sejak masa kehamilan,” sambung Indira.

Dengan semangat yang penuh, Indira berharap bahwa upaya bersama yang diinisiasi melalui rapat koordinasi ini akan memberikan dampak positif dalam menurunkan angka stunting di Kota Makassar.

Langkah-langkah strategis yang diambil diharapkan mampu menciptakan generasi muda Kota Makassar yang lebih sehat, unggul, dan berkualitas di masa depan, (**).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain Ikuti saluran PHINISICE SULSEL di [ WhatsApp  ]

Artikel ini telah dibaca 15 kali

Baca Lainnya

Universitas Sawerigading Berduka, Mantan Ketua Prodi Ilmu Administrasi Negara Meninggal Dunia

10 April 2025 - 09:37 WITA

Kejati Sulsel Diminta Usut, GEMPI Sul-Sel Laporkan 3 Proyek Gagal di Lutim.

25 Februari 2025 - 16:28 WITA

Beberapa Mega Proyek Luwu Timur akan dilaporkan ke Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan diduga terdapat beberapa proyek gagal dan merugikan Negara.

23 Februari 2025 - 18:51 WITA

Villa Raudah bakal gelar Gathering Akbar bersama DPS Sulsel ada Hadiah Utama Umroh Gratis

21 Februari 2025 - 11:29 WITA

Didampingi JPN, KPU Bulukumba Berhasil Menangkan Sengketa Pilkada Bulukumba di MK

4 Februari 2025 - 19:31 WITA

Polres Bulukumba Kembali Gelar Yasinan dan Doa Bersama

30 Januari 2025 - 15:03 WITA

Trending di News