Menu

Mode Gelap
Mobilisasi Ratusan Ketua RT/RW Barru ke Luar Kota Diduga untuk Menangkan Paslon Nomor 2 Dugaan Penyalahgunaan Wewenang, Bupati Barru Kumpulkan Ketua RT/RW untuk Menangkan Pasangan Dokter Ulfah & MHG AMPERA Desak Kejati Sulsel Periksa Dinas Pertanian Kabupaten Bantaeng Demo jilid V Ampera : Dugaan korupsi pengadaan bibit sukun dan nangka madu di Bantaeng Rekom Gerindra Ke Husniah Talenrang dan Darmawangsyah Muin

News · 11 Mar 2022 WITA ·

Sepeda Motornya Telah Kembali, Karyawati Swasta Ini Apresiasi Kinerja Polsek Biringkanaya 


 Sepeda Motornya Telah Kembali, Karyawati Swasta Ini Apresiasi Kinerja Polsek Biringkanaya  Perbesar

Phinisice.id, Makassar –– Sepeda Motornya Telah Kembali  Perempuan NA (25) seorang warga Kecamatan Biringkanaya kota Makassar yang berprofesi sebagai karyawati swasta berterima kasih dan mengapresiasi kinerja personil Polsek Biringkanaya, khususnya Unit Reskrim, Jumat, 11/3/2022.

Kepada awak media, NA menuturkan bahwa bermula pada tanggal 22 Februari 2022 sekira subuh hari ketika sepeda motor Yamaha NMax warna merah, miliknya dicuri dari halaman rumah tempatnya kostnya dan saat itu ia tidak mengetahui siapa pelakunya, kemudian kejadian tersebut ia laporkan ke Polsek Biringkanaya.

Sekira sehari kemudian, ia dan suaminya dihubungi dan dikabari oleh penyidik Polsek Biringkanaya jika sepeda motornya telah berhasil ditemukan bersama seorang pelakunya, yang mana sepeda motornya dan pelakunya telah diamankan di kantor polsek.

Selaku korban NA merasa bahagia karena sepeda motornya telah ditemukan, namun saat itu kebahagiannya sedikit tertunda karena saat itu dirinya tidak langsung bisa membawa pulang sepeda motornya.

” Setelah sepeda motor saya ditemukan dan pelakunya ditangkap lalu saya dimintai keterangan penyidik Polsek, saya belum bisa langsung membawa pulang sepeda motorku, alasannya sepeda motorku dijadikan barang bukti dan penyidik masih melengkapi dulu berkas laporan saya “, tutur NA.

” Nanti setelah saya bermohon pinjam pakai, akhirnya sekira seminggu lebih, Penyidik Polsek Biringkanaya menyetujuinya dan menyerahkan langsung kepada saya di kantor polsek, Alhamdulillah dan untuk itu saya berterima kasih dan mengapresiasinya “, pungkas NA.

Baca Juga :  Polisi rekayasa lalu lintas saat tabligh akbar Ustadz Dasaad Latif di Polrestabes Makassar 

Kapolsek Biringkanaya Kompol Rujiyanto Dwi Poernomo, SH.,S.IK yang dikonfirmasi via nomor WAnya menuturkan bahwa sebelumnya perempuan NA mengalami kecurian Sepeda motor dan melaporkan kejadian tersebut di kantor Polsek Biringkanaya sekitar akhir bulan Februari 2022, dan setelah berkordinasi dengan Resmob Polda Sulsel, pelaku berhasil diungkap dan sepeda motor korban juga berhasil ditemukan.

” Alhamdulillah, berkat kordinasi dengan Resmob Polda Sulsel, pelaku dan sepeda motor perempuan NA telah berhasil kita ungkap “, tutur Kompol Rujiyanto.

” Untuk sepeda motor milik korban NA telah kita titipkan kepadanya kemarin, Kamis 10/3/2022, setelah yang bersangkutan bersedia menyanggupi persyaratan pinjam pakai barang bukti “, tutup Kompol Rujiyanto, (Red/**).

Artikel ini telah dibaca 75 kali

Baca Lainnya

Universitas Sawerigading Berduka, Mantan Ketua Prodi Ilmu Administrasi Negara Meninggal Dunia

10 April 2025 - 09:37 WITA

Kejati Sulsel Diminta Usut, GEMPI Sul-Sel Laporkan 3 Proyek Gagal di Lutim.

25 Februari 2025 - 16:28 WITA

Beberapa Mega Proyek Luwu Timur akan dilaporkan ke Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan diduga terdapat beberapa proyek gagal dan merugikan Negara.

23 Februari 2025 - 18:51 WITA

Villa Raudah bakal gelar Gathering Akbar bersama DPS Sulsel ada Hadiah Utama Umroh Gratis

21 Februari 2025 - 11:29 WITA

Didampingi JPN, KPU Bulukumba Berhasil Menangkan Sengketa Pilkada Bulukumba di MK

4 Februari 2025 - 19:31 WITA

Polres Bulukumba Kembali Gelar Yasinan dan Doa Bersama

30 Januari 2025 - 15:03 WITA

Trending di News