Menu

Mode Gelap
Mobilisasi Ratusan Ketua RT/RW Barru ke Luar Kota Diduga untuk Menangkan Paslon Nomor 2 Dugaan Penyalahgunaan Wewenang, Bupati Barru Kumpulkan Ketua RT/RW untuk Menangkan Pasangan Dokter Ulfah & MHG AMPERA Desak Kejati Sulsel Periksa Dinas Pertanian Kabupaten Bantaeng Demo jilid V Ampera : Dugaan korupsi pengadaan bibit sukun dan nangka madu di Bantaeng Rekom Gerindra Ke Husniah Talenrang dan Darmawangsyah Muin

News · 17 Okt 2022 WITA ·

Walikota Makassar Hadiri Grand Opening Pabrik Injeksi Plastik PT Graha Bintang Sumaindo


 Walikota Makassar Hadiri Grand Opening Pabrik Injeksi Plastik PT Graha Bintang Sumaindo Perbesar

MAKASSAR– Grand Opening Pabrik Injeksi , Kota Makassar dilirik PT Graha Bintang Sumaindo dengan menghadirkan sebuah pabrik injeksi plastik yang berlokasi di Jalan Ir Sutami No 28 Makassar. Pabrik injeksi plastik dari Olymplast Plastic Furniture merupakan pabrik ketiga setelah Kota Lamongan dan Palembang.

 

Menghadiri Grand Opening Pabrik Injeksi , Wali Kota Makassar Danny Pomanto didampingi Kadis PTSP Makassar A. Zulkifli serta Camat Tamalanrea Andi Salman Baso berharap agar hadirnya pabrik injeksi plastik ini dapat memberikan angin segar bagi pelaku bank sampah Makassar.

 

“Kabar baik untuk kami di Makassar dengan adanya pabrik injeksi plastik ini. Kami punya bank sampah yang selama ini penjualannya berada di Surabaya atau pulau Jawa. Tentu dengan adanya pabrik plastik di Makassar, besar harapan sampah plastik yang telah dipilah ini bisa dilirik Olymplast sebagai bahan baku,” harap Danny.

 

Tak hanya itu, Wali Kota Makassar ini juga berharap kehadiran PT Graha Bintang bisa memberikan peluang kerja bagi masyarakat Makassar.

 

“Selain kehidupan pelaku Bank Sampah, hadirnya pabrik ini semoga bisa membuka lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat Makassar. Sehingga kita bersama-sama bisa membangun kota ini,” pinta Danny.

 

Sementara itu Tamsil Direktur PT Graha Bintang menaruh harapan besar dengan dibukanya pabrik di Makassar dan berharap agar pelanggan utamanya masyarakat Makassar bisa menerima kehadiran Olymplast Plastic Furniture.

Baca Juga :  Walikota Makassar Hadiri IKA Unhas AAS Cup 1 2022, Olahraga Jadi Sarana Silaturahmi Perkuatan Alumni

 

“Semoga aset kami di Makassar ini bisa diterima dengan baik dan berharap penjualan juga bisa sesuai target. Olymplast ini satu brand dengan Olympic jadi sebenarnya sudah sangat dikenal masyarakat,” ucap Tamsil.

(Fit/**)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

 

Artikel ini telah dibaca 28 kali

Baca Lainnya

Universitas Sawerigading Berduka, Mantan Ketua Prodi Ilmu Administrasi Negara Meninggal Dunia

10 April 2025 - 09:37 WITA

Kejati Sulsel Diminta Usut, GEMPI Sul-Sel Laporkan 3 Proyek Gagal di Lutim.

25 Februari 2025 - 16:28 WITA

Beberapa Mega Proyek Luwu Timur akan dilaporkan ke Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan diduga terdapat beberapa proyek gagal dan merugikan Negara.

23 Februari 2025 - 18:51 WITA

Villa Raudah bakal gelar Gathering Akbar bersama DPS Sulsel ada Hadiah Utama Umroh Gratis

21 Februari 2025 - 11:29 WITA

Didampingi JPN, KPU Bulukumba Berhasil Menangkan Sengketa Pilkada Bulukumba di MK

4 Februari 2025 - 19:31 WITA

Polres Bulukumba Kembali Gelar Yasinan dan Doa Bersama

30 Januari 2025 - 15:03 WITA

Trending di News